Siapa yang tidak kenal lebah? Serangga sosial ini memang akrab dengan kehidupan manusia. Bahkan konon Einstein sang ilmuwan pernah mengatakan ”Kalau lebah menghilang dari permukaan bumi, manusia hanya punya sisa waktu hidup empat tahun. Tak ada lebah, tak ada lagi penyerbukan, tak ada lagi tumbuhan, tak ada lagi hewan, tak ada lagi manusia.”
Di Indonesia ada beberapa jenis lebah yang populer. Di dalam artikel ini, jenis lebah yang dibahas hanyalah lebah madu (lebah penghasil madu). Secara garis besar, lebah madu Indonesia dibagi menjadi beberapa jenis, yaitu :
• Apis cerana
• Apis melifera
• Apis dorsata
• Trigona sp.

Peternakan kami, Peternakan Lebah Madu Bina Apiari sangat mengutamakan keseimbangan alam ini. Dengan beternak lebah madu maka akan membantu penyerbukan pada tumbuhan sehingga kelestarian alam tetap terjaga…amin. Lebah madu yang kami gunakan adalah lebah madu dari spesies Apis Melifera yang sangat mudah di ternakan dan tidak berbahaya (lebih Jinak) dari jenis lebah bersengat lainnya.

  Kembali ke halaman berita utama

Arsip